Tunggu Sebentar

Reverse Osmosis dan penggunaannya untuk filter air

Muhammad Agus Ferdiyanto

Teknologi Reverse Osmosis pada filter air dipercaya sebagai teknologi yang paling aman dan efektif untuk menghasilkan air sehat untuk seluruh anggota keluarga Anda. Hal ini dikarenakan oleh teknologi yang digunakan oleh Reverse osmosis ini mengandalkan membran semipermiabel untuk menyaring air yang tercemar. Membran semipermiabel ini bersifat sintetis dan dapat menyaring sekitar 98% lebih dari padatan yang terlarut dalam air, logam berat, dan kotoran yang juga ada di dalamnya.

Reverse osmosis
Sistem ini mengandalkan membran semipermiabel sintetis untuk menyaring air tercemar. Dengan teknologi ini, Anda bisa mendapatkan air sehat yang terbebas dari kontaminan jahat seperti endapan, virus, bakteri dan yang lainnya. Pasalnya, membran yang dibuat ini bekerja dengan cara menarik molekul air dan membuang molekul kotoran yang berada di dalamnya, bahkan jika ukurannya lebih kecil dari pada molekul air.

Kontaminan yang dihapuskan
Beberapa kontaminan yang bisa dihilangkan dari penyaring air yang menggunakan reverse osmosis adalah parasit, virus, logam berat, bahan kimia anorganik, pestisida, ganggang, bakteri, dan yang lainnya. Kontaminan ini dipukul mundur sehingga tidak ikut masuk dalam membran semi permiabel. Tidak hanya itu, filter air yang menggunakan reverse osmosis juga bisa menghilangkan masalah yang berhubungan dengan bakteri pada air. Misalnya, bau pada air dan warnanya.

Reverse osmosis menyegarkan
Air yang dihasilkan oleh penyaring filter air dengan teknologi reverse osmosis ini sangat segar dan berkualitas baik. Rasa ini akan sangat mudah dirasakan oleh anak-anak. Pasalnya, anak-anak biasanya lebih memiliki rasa yang lebih sensitif ketimbang orang dewasa. Anak-anak biasanya bisa membedakan antara air murni dan air keran dengan sangat jelas.

Kapan reverse Osmosis dikembangkan?
Teknologi ini sudah digunakan pada awal tahun 70-an oleh ilmuwan dari Los Angeles, tepatnya di UCLA atau University of California Los Angeles. Dari sejak ditemukannya teknologi ini selalu diperbarui dan dikembangkan secara signifikan untuk mendapatkan teknologi yang lebih sempurna.

Cara kerja sederhana reverse osmosis
Cara kerja dari reverse osmosis ini bisa disederhanakan, yakni dengan cara mempermudah molekul air murni untuk melewati membran semipermiabel dan tidak demikian untuk polutan dan kontaminan yang terkandung dalam air.

Keuntungan menggunakan teknologi reverse osmosis
Dengan penjelasan panjang di atas, dapat ditarik beberapa kesimpulan tentang manfaat penggunaan teknologi reverse osmosis ini. Beberapa di antaranya adalah;

  • Tidak banyak menghabiskan energi
  • Perawatan yang minimum dan sangat mudah
  • Meningkatkan rasa segar pada air
  • Menghilangkan bau pada air
  • Membuat air lebih jernih
  • Proses penyaringan dan pemurnian air yang sangat canggih dan efektif
  • Menyingkirkan polutan dan kontaminan
  • Biaya produksi yang rendah dengan kualitas air terbaik

Tags :   

Share To Social Media : Facebook Twitter

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined offset: 8

Filename: views/detail_view.php

Line Number: 99

Backtrace:

File: /var/www/vhosts/desalite.co.id/httpdocs/application/views/detail_view.php
Line: 99
Function: _error_handler

File: /var/www/vhosts/desalite.co.id/httpdocs/application/controllers/Home.php
Line: 259
Function: view

File: /var/www/vhosts/desalite.co.id/httpdocs/index.php
Line: 315
Function: require_once